Tabir Lawang Kori dan Curug Buhud Tanjungmedar

Masyarakat menyebutnya Lawan Kori, berupa dinding tegak setinggi 40 meter. Berupa ceruk didinding tegak, terbentuk akibat deformasi. Kori dalam bahasa Jawa kuno mengandung arti pintu kayu yang diukir. Menandakan gerbang yang membatasi antar ruang, atau antar wilayah. Dalam peta lama Tjipatra, penerbitan Topografische Inrichting (1901), disebutkan tingginya G. Geulis dengan tinggi 567 m dpl. Terletak…

Sesar Lembang Alas Palasari

Menyebut tinggian Palasari tidak bisa dipisahkan dengan gunung yang berada di utara Cekungan Bandung. Di Sebelah timurnya dihuni G. Manglayang, kemudian ke utaranya terlihat tinggi yaitu G. Bukittunggul, dan beberapa kerucut lainya. Keberadaanya merupakan sistem gunungapi yang bersaing dengan sistem G. Sunda-Tangkubanparahu di sebelah baratnya. Kerucut G. Palasari hampir menyentuh dua ribu meter dpl., dengan…

Lewat Guhawalet Cihea

Sesuai namanya, Gunung Guhawalet merupakan kerajaan burung walet di Cihea, Kabupaten Cianjur. Sarangnya menyebar di gua-gua yang berada pada dinding tegak perbukitan, terutama dibagian utaranya. Keberadaan gua burung walet tersebut, menyimpan sumber penghasilan ekonomi besar. Terutama untuk warga dikampung Cibuntu yang berada dilerengnnya. Berupa sarang burung walet yang melimpah, tersebar diceruk dan gua tebing tegak…

Pasir Pabesan Bertakhta Pisau Komando

Bila berkendara dari arah barat menuju kota Bandung, jalanan berkelak kelok seperti ular. Kadang naik, dan turun hingga meliuk tajam, mengukuti kontur perbukitan. Terlihat tebing-tebing tinggi yang menjulang, menghiasi pemandagan selepas dari Cihea ke Padalarang. Perbukitannya memanjangn memagari lembah yang ditoreh jalan utama, menghubungkan Cianjur dan Bandung. Perbuktan ini menyambut siapa saja, menandakan sebentar lagi…

Menapaki Sangar Anak Malabar

Ibarat menyeruput kopi, ada durasi waktu yang terbentang saat kopi disesap sampai habis. Barangkali itulah yang paling pas untuk menggambarkan lamanya perjalanan pendakian menuju puncak G. Sangar. Bisa ditempuh antara tiga hingga tercepat satu jam. Diserahkan kepada para pendaki, apakah menikmati proses pendakian atau tujuannya hanya puncak. Gaya hiking tersebut tersedia melalui pendakian G. Sangar,…