Situs ini berada di kawasan Taman Hutan Wisata Karangkamulyan, di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeunjing, Kabupaten Ciamis. Didapati situs-situs penginggalan Kerajaan Galuh. Penyelidikan dair Balai Arkeologi pertama tahun 1977 oleh Dr. Tony Jubiantono, berkesimpulan bahwa kawasan ini merupakan pusat suci kerajaaan. Situs peninggalan kerajaan Galuh, diantaranya tersimpan Batu Pancalikan berbentuk dolmen (kubur batu), Sanghyang Bedil yaitu dua unit menhir yang dikelilingi tembok dari susunan batu vulkanik, tempat penyambungan ayam di sebelah selatan, batu dalam struktur tembok Lambang Peribadata, Sumur Cikahuripan, Makam Dipati Panaekan berbentuk batu yang dibentuk melingkar dan bersusun tiga, dan situs Patimuan.

Menhir di Situs Karangkamulyan, Ciamis.